Rumah Makan Legenda
Tempat kuliner pertama yang wajib Anda kunjungi jika datang ke kota Pagar Alam yaitu Rumah Makan Legenda. Tempat ini menawarkan masakan Nusantara yang menggugah selera dengan makanan Pagaralam yang menjadi andalan.
Mengusung konsep lesehan, tempat ini mempunyai kenyamanan tersendiri bagi Anda yang membawa anak kecil dan keluarga. Rumah makan ini sudah mempunyai banyak pelanggan tetap dari dalam dan luar daerah.
Jika Anda datang ke Pagaralam, tetapi belum mempunyai tempat penginapan maka tidak usah khawatir Rumah Makan Legenda ini adalah pilihan yang tepat untuk Anda. Karena ada penginapan yang di sediakan pemilik pas berada di sebelah rumah makan ini.
Selain penginapan, rumah makan legenda ini menawarkan fasilitas karaoke yang berada di lantai 2. Serta pada hari-hari tertentu seperti Sabtu malam terdapat live music yang memanjakan pengunjung.