Makam Puyang Rie Muli

Makam Puyang Rie Muli adalah anak ke-4 puyang Tegeri. Dari kecil tinggal bersama neneknya di baru Rambang (Singe Patih Kaban). Ketika usia tua mulai sakit-sakitan Puyang Rie muli ingin kembali dekat dengan ayah nya. akhirnya dia berjalan menyusuri sungai kelekar menuju talang babat. Namun sebelum mencapai Talang kelekar Puyang Rie Muli wafat ditengah perjalanan di tepian sungai kelekar, yang berada di desa sukaraja. Karena perkembangan wilayah permukiman letak makam yang semula ditengah hutan di tepian sungai kelekar, kini menjadi jalan utama antar provinsi. Namun makam tetap dipertahankan letaknya karena banyak garis katurunan Puyang Rie Muli di Kota Prabumulih kelebihan yang dimiliki Puyang Rie Muli adalah bidang pertania, apabila dia menebar padi maka seketika itu pula langsung tumbuh dan dapat panen.