Tebat Mbahangan

Danau mbahangan adalah danau yang terletak didesa penandingan kecamatan mulak sebingkai kabupaten lahat. Danau embahangan merupakan wahana wisata air yang berupa tebat besar dengan luas area 2 hektar dan berjarak 2 km dari pemukiman penduduk desa penandingan. Di danau mbahangan sudah dilengkapi dengan permainan berupa bebek-bebekan yang terbuat dari vifer glass agar pengunjung dapat berkeliling danau, ada juga tempat karoke dan warung-warung kuliner, selain itu juga ada pondok-pondok untuk bersantai sambil mata memandang menikmati keindahan danau yang dikelilingi alam yang asri dan sejuk seperti perbukitan,persawahan dan perkebunan yang ada disekitar danau.Dulu danau embahangan ini tidak ada fungsi sama sekali, tetapi semenjak pemerintah mengalokasikan dana desa, maka danau tersebut beralih menjadi objek wisata yang mempesona dan menjadi ikon objek wisata kecamatan mulak sebingkai yang ramai dikunjungi masyarakat setiap hari libur atau sore hari untuk bersantai.

Gallery Videos


bermain di danau mbahangan dengan permainan anak-anak bebek-bebekan

kuliner di lokasi tebat mbahangan

-

-

Mohon Di perhatikan

-


Map

Nearby