FOCUS GROUP DISCUSSION (FGD) BAHASA MELAYU DAN KOMERING YANG DI IKUTI OLEH DINAS KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA KAB.OKI

Palembang – Jumat, 02 September 2022 Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Ogan Komering ilir ikut serta dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Bahasa Melayu dan Komering yang dilaksanakan pada Ruang Rapat Sapta Pesona Lt. 3 Disbudpar Prov. Sumsel.


Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov. Sumsel Bapak H. Aufa Syahrizal, S.P., M.Sc, Dr. Hj. Latifah sebagai akademis, Dr. Hj. Megawaty selaku Sekretaris Disbudpar Prov. Sumsel, Cahyo Sulistyningsih, S.Sos selaku Kepala Bidang Kebudayaan Disbudpar Prov.Sumsel, Ahmadin Ilyas, SE, M.Si selaku Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab.OKI, M. Kurniawan Siregar, SE, MM selaku Kabid Kebudayaan Kab.OKI, Ahli Bahasa dan Ketua Pembina Adat Kabupaten Banyuasin, Pembina Adat dan Budayawan Kab.OKI.


Acara dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov. Sumsel Bapak H. Aufa Syahrizal, S.P., M.Sc


Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab.OKI Bapak Ahmadin ilyas, SE, M.Si mengatakan “Di Kabupaten Ogan Komering Ilir terdapat berbagai macam bahasa, tetapi bahasa yang lebih dominan adalah Bahasa Komering dan Bahasa Kayuagung. Bahasa Komering sendiri berpusat di Kecamatan Tanjung Lubuk. Kedepannya kami akan membuat Perda Bahasa Daerah agar Bahasa Daerah dapat dilestarikan.

Pemaparan pertama disampaikan oleh Ketua Pembina Adat Kabupaten Banyuasin dengan pemaparan mengenai Bahasa Melayu, dan selanjutnya merupakan pemaparan dari Bapak Abdullah selaku Narasumber Budayawan dan Bapak Holidan selaku pendamping Narasumber Kab.OKI

Bapak Abdullah mengatakan “Bahasa Komering merupakan salah satu kekayaan Bangsa Indonesia yang harus di lestarikan”.


Bapak Kadisbudpar Prov. Sumsel H. Aufa Syahrizal, S.P., M.Sc mengatakan “Insyaallah kegiatan Focus Group Discussion (FGD) pada hari ini akan menghasilkan hasil yang bermafaat”

Dilanjutkan oleh Ibu Dr. Hj. Latifah mengatakan bahwa “Pemetaan bahasa sangat berkaitan dengan tempat daerah”

Kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Bahasa Melayu dan Komering berjalan dengan lancar dan diikuti dengan antusias oleh para tamu undangan.

Sumber :https://itsoki.kaboki.go.id/web/focus-group-discussion-fgd-bahasa-melayu-dan-komering-yang-di-ikuti-oleh-dinas-kebudayaan-dan-pariwisata-kab-oki/